Artikel

Informasi Seputar Kesehatan Gigi dan Mulut
bt_bb_section_bottom_section_coverage_image

Mengenal Karies Gigi: Pengertian, Penyebab dan Cara Mengatasinya

Mengenal Karies Gigi – Karies gigi adalah masalah kesehatan gigi yang umum terjadi dan dapat dialami siapa pun, baik anak maupun dewasa.  Tapi, masalah ini seringkali dianggap remeh padahal jika didiamkan akan berbahaya.

Dalam artikel ini, Passion Dental Care akan memberikan informasi tentang karies gigi mulai dari pengertian, penyebab dan cara mengatasinya. Simak selengkapnya di bawah ini ya!

Yuk Mengenal Karies Gigi!

Pengertian Karies Gigi

Karies atau dalam bahasa umum disebut juga gigi berlubang, merupakan penyakit yang seringkali dianggap remeh dan tidak membahayakan. Karies gigi dapat menyebabkan nyeri gigi, sensitivitas gigi, dan bahkan infeksi jika tidak diobati.

Karies gigi terjadi ketika lapisan keras gigi yang disebut enamel mengalami kerusakan akibat asam yang diproduksi oleh bakteri pada plak gigi. Hal ini dapat menyebabkan lubang atau kerusakan pada gigi, serta rasa sakit dan sensitivitas pada gigi.

Penyebab Karies Gigi

Article Mengenal Karies Gigi | Passion Dental Care

Penyebab munculnya karies gigi adalah karena beberapa faktor yang mempengaruhi keseimbangan antara pembentukan dan kerusakan email gigi.

Berikut ini adalah beberapa faktor yang dapat menyebabkan karies gigi:

  1. Plak gigi. Plak gigi adalah lapisan lengket yang terbentuk oleh bakteri, partikel makanan, dan air liur di permukaan gigi. Jika plak ini tidak dihilangkan dengan menyikat gigi secara teratur, bakteri dalam plak akan merombak karbohidrat dari makanan menjadi asam, yang dapat merusak email gigi.
  2. Konsumsi makanan dan minuman yang mengandung gula. Makanan dan minuman yang tinggi gula dapat menyediakan energi untuk bakteri dalam plak gigi sehingga mereka menghasilkan lebih banyak asam. Asam ini dapat menyebabkan pelarutan email gigi dan berkembangnya karies.
  3. Kurangnya mineral dalam air liur. Air liur mengandung mineral seperti kalsium dan fosfat yang membantu melindungi gigi dari kerusakan. Kondisi seperti mulut kering atau kurangnya air liur dapat menyebabkan gigi menjadi rentan terhadap karies.
  4. Kurangnya kebersihan gigi. Pembersihan gigi yang kurang baik, seperti jarang menyikat gigi, dapat menyebabkan plak gigi menumpuk dan menyebabkan karies.
  5. Anatomi gigi. Susunan gigi yang rapat atau celah antar gigi yang sempit dapat mempersulit pembersihan plak gigi dan memungkinkan bakteri dan sisa makanan menumpuk, meningkatkan risiko karies.
  6. pH mulut yang rendah. Pada kondisi tertentu, seperti konsumsi makanan dan minuman asam atau kondisi kesehatan tertentu, pH mulut dapat menurun. pH rendah dalam mulut dapat meningkatkan risiko terjadinya karies.

Cara Mencegah Munculnya Karies Gigi

Ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mencegah karies gigi agar gigi dan mulut tetap sehat. Ini beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mencegah timbulnya karies gigi:

1. Mengurangi Konsumsi Makanan dan Minuman Manis

Bakteri pada mulut berkembang dengan baik saat makanan manis dan bertepung dikonsumsi. Bakteri tersebut akan mengeluarkan zat asam berbahaya jika bertemu dengan kedua makanan diatas.

Cara terbaik mencegah kemungkinan timbulnya karies gigi adalah dengan membatasi konsusmsi makanan-makanan diatas.

2. Rutin Menyikat Gigi Minimal 2 Kali Sehari

Membersihkan gigi secara teratur dan benar juga merupakan langkah penting dalam mencegah karies gigi. Menyikat gigi setidaknya 2x sehari dengan pasta gigi yang mengandung fluoride, dapat membantu menghilangkan plak gigi dan mencegah terjadinya karies.

3. Flossing Gigi

Membersihkan gigi menggunakan benang gigi atau flossing adalah solusi paling jitu untuk membersihkan plak yang ada disela-sela gigi, sehingga dapat mengurangi kemungkinan munculnya karies pada gigi

4. Rutin Melakukan Pemeriksaan ke Dokter Gigi

Selain itu, rutin melakukan pemeriksaan gigi ke dokter gigi setidaknya dua kali setahun juga penting untuk mendeteksi dan mencegah karies gigi.

Dokter gigi dapat melakukan pembersihan gigi, pemeriksaan grigi dan memberikan saran yang tepat untuk merawat gigi agar terhindar dari karies.

Cara Mengatasi Karies Gigi

Ada beberapa cara untuk mengatasi karies gigi, salah satunya adalah dengan melakukan prosedur tambal gigi dengan mengisi lubang atau kerusakan pada gigi. Prosedur ini biasanya dilakukan jika karies gigi belum terlalu parah agar tidak semakin menyabar ke bagian gigi lainnya.

Jika kerusakan gigi sudah cukup parah, dokter gigi biasanya akan mencabut gigi yang mengalami karies. Selain itu, prosedur lain yang bisa dilakukan adalah perawatan akar gigi atau pemasangan mahkota gigi.

Dengan mengenal karies gigi, serta penyebab dan cara mengatasinya, diharapkan masalah gigi ini bisa dicegah dan diatasi dengan baik.

Oleh karena itu, jangan lupa untuk rutin periksa gigi ke dokter minimal 6 bulan sekali. Selain itu, untuk kamu yang punya tanda-tanda karies, jangan tunda untuk konsultasi ke dokter gigi.

Kamu bisa klik disini untuk konsultasi online di Passion Dental Care atau langsung kunjungi cabang klinik tedekat ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

© 2022 Passion Dental Care | by. Pixsite ❤️ Made within Indonesia

bt_bb_section_top_section_coverage_image